Kamis, 25 Maret 2010

Notebook terkecil buatan Qi Hardware



Sebelumnya kami menginformasikan adanya CPU terkecil sebesar buah apel, sekarang ini ada lagi yang lucu, yaitu notebook terkecil sebesar kaleng coca cola saja. Qi Hardware si produsen notebook mini ini meluncurkan Ben NanoNote yang menyebutnya kreasi ”copyleft”.
Notebook terkecil ini dilengkapi dengan prosesor Xburst Jz4720 336 MHz MIPS-compatible, 32 GB DRAM dan 2 GB NAND memori flash. Besarnya layar adalah 3 inci resolusi 320×240 dan full QWERTY keyboard. Kita juga memperoleh slot kartu microSDHC, 3.5 mm jack headphone, mini USB port, speaker dan mikrofon yang terintegrasi. Baterenya menggunakan 850mAh Li-ion.
Perangkat ini lebih ditujukan pada pengembang yang ingin mendapatkan open hardware. Silakan dapatkan NanoNote dan kembangkan proyek Nanoproject hari ini. Atau bergabunglah dengan proyek yang sudah ada di komunitas pengembang Nanonote. Silakan http://en.qi-hardware.com/wiki/Main_Page untuk informasi lebih lanjut.

Sebagai perangkat yang terbuka, Ben NanoNote bekerjasama dengan Linux dan mengijinkan para developer untuk menyesuaikannya. Harga notebook mini lucu bernama Ben ini adalah $99 atau mendekati 1 jutaan rupiah saja. Coba lihat gambar berikut di mana Ben menampilkan user interface aplikasi Linux. Distro Linux yang digunakan adalah OpenWRT dari http://www.openwrt.org.

Catatan:

- Hardware copyleft adalah hardware dimana semua informasi yang dibutuhkan tentang produk ini gratis
- Ben adalah karakter bahasa Cina yang berarti orisinal, atau tempat mula-mula; hal ini sesuai dengan versi pertama dari NanoNote yaitu: suatu permulaan (a beginning).

Ingin beli? Silakan ke http://sharism.cc/
Spesifikasi lengkap Ben Nanonote:

* 336 MHz XBurst Jz4720 MIPS-compatible CPU
* display: 3.0” color TFT
* resolution: 320 x 240, 16.7M color
* dimension (mm): 99 x 75 x 17.5 (lid closed)
* weight: 126 g (incl. battery)
* DRAM: 32MB Synchronous DRAM
* headphone jack (3.5 mm)
* SDHC microSD
* 850mAh Li-ion battery
* 2GB NAND flash memory
* mini-USB: USB 2.0 High-Speed Device
* speaker and microphone
* full qwerty keyboard
* Fueled by OpenWrt

Telah muncul botnet berbahaya bernama Kneber



Baru-baru ini telah ditemukan sebuah botnet berbahaya yang diberi nama Kneber, ini merupakan botnet yang cukup menarik perhatian sejumlah perusahaan karenacukup berbaaya, demikian menurut keterangan dari firma keamanan yang bernama NetWitness
NetWitness telah menemukan fakta bahwa Botnet Kneber ini telah menyerang ke 75,000 buah komputer yang ada di 2,500 perusahaan yang berbeda di seluruh dunia. Botnet Kneber ini menurut NetWitness masuk ke dalam ketegori ancaman berbahaya seperti worm Conficker, walaupun tidak sebanyak Conficker yang telah menginfeksi jutaan komputer.

Sementara menurut Elias Levy, senior director Symantec Security Response menjelaskan bahwa malware Kneber-Zeus dapat menjadi seperti Godzilla, ketika dilawankan dengan Conficker atau Downadup. “Sesungguhnya Kneber bukanlah ancaman, tapi hanyalah sinonim dari Trojan ternama Zeus. Nama Kneber dinilai simple yang merefer ke group tertentu, dan Trojannya sendiri bernama Trojan.Zbot atau Zeus yang telah dianalisis sekarang ini.” tambah Levy.

Levy menjelaskan, user dapat terhindar dari botnet ini dengan melakukan aturan standard untuk keamanan PC, seperti tetap meng-update software dan system operasi, menjalankan software keamanan yang lengkap, termasuk firewall dan deteksi anti malware, dan tidak mengklik link aneh di email, IM, ataupun lewat jejaring social.

Jangan gunakan satu password untuk multi akun



Banyak pengguna internet yang masih menggunakan password yang sama baik untuk situs web jaringan sosial maupun untuk akun online banking. Demikian hasil penelitian yang dilakukan oleh Trusteer, sebuah lembaga penelitian di Amerika Serikat.
Sebanyak 73 persen dari 4 juta orang yang disurvei menggunakan password untuk akun online banking sebagai password untuk situs web lain. Malahan, hampir 50 persen menggunakan password akun serius untuk situs web main-main.

Trusteer menganggap itu hal yang berbahaya. Para penjahat di internet mengumpulkan username dan password dari e-mail dan situs web jaringan sosial, kemudian username dan password itu dicoba untuk login ke akun bank. Dengan mengandalkan keberuntungan, mereka bisa meraup banyak uang.

Sayangnya, kata Amit Klein, Chief Technology Officer dari Trusteer, pengguna internet belum menyadari bahaya yang mengancam. “Mereka cuek dengan tetap menggunakan password untuk online banking di banyak situs web,” tambahnya.

Menutup semua file Excel yang sedang terbuka



Microsoft Excel memang salah satu perangkat lunak spreadsheet yang cukup handal. Dengan Microsoft Excel, Anda dapat membuat laporan inventory, laporan keuangan, dan berbagai jenis laporan lainnya. Bahkan Anda dapat menampilkan dalam data sebagai pivot table agar dapat diolah dan disajikan dengan menarik.
Karena banyak digunakan di perkantoran, kemungkinan Anda membuka banyak sekali berkas atau file Excel di komputer Anda. Jika Anda ingin menutup semua file tersebut, Anda harus menutupnya satu per satu. Jika Anda dikejar waktu dan ingin melakukannya dengan cepat, tentu cara ini tidak efisien.
Sebenarnya ada cara cepat untuk menutup seluruh file Excel dengan singkat. Bagaimana caranya? Anda cukup menekan dan menahan tombol "Shift" lalu memilih menu "File". Pada menu yang tampil, akan ada satu item menu tambahan baru yaitu "Close All". Pilih menu "Close All" maka seluruh file Excel Anda akan tertutup bersamaan.

Tentu jika Anda belum menyimpan (save) file tersebut maka secara otomatis Excel akan melakukan konfirmasi terlebih dahulu kepada Anda sebelum menutup file tersebut. Mudah bukan? Selamat mencoba tips tersebut untuk mempermudah dan mempercepat pekerjaan Anda.

Netbook Gateway LT21 Berbasis Atom Pine Trail Tahan Selama 10 Jam



Tak ingin ketinggalan dengan yang lainnya, produsen Gateway akhirnya bekerja keras demi mengejar teknologi yang saat ini di pasaran. Gateway baru-baru ini meluncurkan netbook LT21 yang mana merupakan generasi penerus dari LT20.
Kali ini pihak Gateway membekali mesin netbooknya dengan processor Intel Pine Trail Atom N450, 1GB RAM dan menggunakan Intel GMA 3150 sebagai grafisnya.
Laptop ini siap dipasarkan dengan kisaran sekitar 299.99 USD atau sekitar 3 juta rupiah. Tapi untuk model khusus LT2118u dibandrol dengan kisaran lebih tinggi yaitu 349.99 USD atau sekitar 3,5 juta rupiah yang mana memiliki kapasitas hardisk mencapai 250GB dan multi-in-1 card reader.

Laptop berukuran 10.1 inchi dan memiliki resolusi 1024×600 tersebut juga sudah dibekali dengan webcam, multitouch trackpad, speaker, Dolby Headphone technology. Dengan menggunakan baterai 6-cell (5600mAH) Li-ion, laptop tersebut mampu bertahan hingga 10 jam pada masa penggunaannya. Selain itu laptop ini juga dapat dikoneksikan dengan Wi-Fi 802.11b/g/n dan bersistem operasi Windows 7 Starter.

Untuk model LT2118u tersedia pilihan warna Cherry Red. Untuk model LT2119u berwarna NightSky Black, serta untuk model LT2120u warnanya adalah Glacier White dengan harga dan spesifikasi yang sama dengan yang telah disebutkan.

Bagaimana agar prosesor tidak cepat panas?


Komputer bukan lagi kebutuhan barang mewah yang hanya diperuntukan bagi orang-orang kaya saja, namun dilihat dari manfaatnya yang begitu besar sehingga teknologi komputer akhir-akhir ini sudah merambah ke berbagai kalangan masyarakat mulai dari masyarakat kelas bawah hingga kelas atas, dari kota sampai ke desa-desa. Jika dilihat dari besaran harganya di pasaran saat ini dirasakan memang masih cukup mahal, apalagi bagi orang yang kehidupan ekonomi yang serba pas-pasan.
Meskipun masih terasa mahal, tetapi tetap saja harus membelinya karena kebutuhan membuat seseoarang terpaksa membeli komputer walaupun dengan cara mengangsur alias kredit.

Setelah membeli dengan susah payah tentu saja tidak hanya digunakan beberapa hari saja atau beberapa bulan saja. Oleh karena itu dibutuhkan beberapa tips untuk merawat computer,.

Salah satu cara merawat computer adalah dengan menjaga suhu pada processor, dengan memastikan pendingin processor (headsink) dan kipas.
selalu  bekerja dengan baik.

Perlu diingat bahwa apabila terjadi panas yang berlebihan pada processor dapat menyebabkan komputer sering restart atau bahkan bisa mati dengan tiba-tiba.

Selain karena panasnya processor, bisa juga disebabkan oleh serangan beberapa jenis virus.

Untuk menjaga keadaan suhu pada processor sebaiknya ikuti langkah berikut :

Langkah pertama yang harus dilakukan adalah putuskan hubungan atau kontak listrik dari stop kontak ke komputer Anda. Diamkan beberapa saat untuk memberikan kesempatan pada headsink agar lebih dingin. Setelah dingin barulah Anda boleh membuka atau melepaskan headsink beserta kipasnya dari processor.

Setelah headsink dan kipas terlepas dari processor maka sekarang tugas Anda memisahkan kembali antara kipas dan headsink, selanjutnya bersihkan kipas dengan kain lap basah (jangan terlalu basah) dan bersihkan di celah-celah plat headsink dari debu yang melekat, bila perlu cucilah dengan air dan sabun dengan menggunakan kuas atau sikat yang lembut hingga bersih. Keringkan headsink (ingat jangan ada sisa air diantara cela headsink) agar terhindar dari adanya hubungan pendek atau korslet.

Bila sudah selesai semua, sekarang tugas anda untuk memasang kembali kipas dengan headsink dan selanjutnya pasang juga headsink dan kipas yang sudah disatukan ke processor seperti semula.

Disarankan agar melakukan perawatan ini setiap 3 bulan sekali atau tergantung keadaan lingkungan tempat komputer itu berada. Bila tempatnya banyak debu sebaiknya dibersihkan setiap sebulan sekali dan jikalau tempatnya mungkin berpendingin ruangan (AC) atau kurang debunya maka bisa saja dilakukan perawatan 3 bulan sekali.

Bagaimana mencegah virus masuk ke komputer?



Sebaik apapun antivirus yang kita gunakan + Update terbaru pun tidak menjamin komputer bebas dari virus, karena virus selalu berkembang dan update anti virus [sebagian besar] hanya mengikuti perkembangan virus itu sendiri ( jadi ketika virus sudah menyebar, kemungkinan anti virus bisa mendeteksi baru beberapa hari kemudian ). Tetapi Komputer tanpa anti virus jauh lebih rentan untuk terkena virus
Bagi sebagian besar pengguna, mungkin artikel ini sudah biasa dan bukan barang yang baru lagi, tetapi bagi pengguna biasa / awam mungkin dapat bermanfaat untuk mencegah virus masuk / menular ke PC kita. Mengingat perkembangan virus dalam negeri yang begitu pesat. Hal ini mungkin karena banyaknya [adanya] source code yang menjelaskan cara pembuatan virus yang dipublikasikan secara umum, yang mungkin maksudnya sekedar tukar informasi saja, tetapi diluar itu kemungkinan banyak yang mengembangkan sendiri untuk membuat virus dan memancing programmer untuk mencoba-coba.

Beberapa hal yang perlu di persiapkan untuk mencegah virus masuk/menular ke komputer kita adalah:

* Gunakan antivirus yang senantiasa di update, paling tidak seminggu sekali, jika online maka aktifkan auto update pada antivirus

* Non aktifkan fasilitas autorun pada komputer kita, sehingga CD-ROM maupun flashdisk yang kita masukkan ke komputer tidak langsung menjalankan file yang ada di dalamnya. Bagi yang belum tahu, bisa dilihat caranya disini

* Tampilkan semua ekstensi file windows, termasuk file system windows. Caranya : Di windows explorer buka menu Tools > Folder Options… kemudian pilih tab view Kemudian pilih (aktifkan) opsi “show hidden files and folder”, hilangkan check pada pilihan “Hide extensions for known file types” juga hilangkan tanda check pada “Hide protected operating system files (Recommended)”.

* Periksa setiap flashdisk yang dimasukkan apakah ada file autorun.inf, jika ada coba dilihat isinya, jika mengacu ke sebuah file .exe, .dll atau .scr yang aneh / hidden, segera hapus file-nya atau scan dengan antivirus

* Ini yang mungkin sangat penting : Jika komputer digunakan oleh banyak orang, minta agar pengguna berhati-hati sebelum menjalankan sebuah file, jangan hanya melihat icon-nya, tapi melihat ekstensinya. Misalnya file itu dengan icon ms word, excel, gambar, mp3 dsb tetapi kok berekstensi .exe, .scr, .vbs, .bat atau tidak sesuai dengan iconnya, harap diwaspadai

* Gunakan tools / program seperti autoruns untuk melihat file/program apa saja yang berjalan ketika windows diaktifkan. Jika ada program yang aneh segera tanyakan kepada orang yang lebih tahu. Tentang autoruns bisa dilihat disini

Semoga artikel ini bermanfaat, jika ada tambahan/masukan tips silahkan, diharapkan akan menambah keamanan dalam menggunakan computer.

Minggu, 21 Maret 2010

MEMBUAT ANTENA WAJAN BOLIC USB

Dimasa sekarang kita sudah tau jaringan tanpa kabel yaitu Wireless, jaringan ini sudah di legalkan oleh pemerintah pada tahun 2005.. dan sekarang untuk akses jaringan ini kita memerlukan perangkat keras berupa Akses point, WLAN, dan juga USB wi-fi yang bekerja pada frekwensi 2,4 Ghz.. dan apabila kos-kosan kita dekat area hotspot kita hanya memerlukan salah satu perangkat keras diatas, kl kos-kosan kita jauh gimana yah??,, sekarang kita membahas tentang cara membuat antena wajan bolic yang sekarang lagi naik daun. Antena wajan bolic bertujuan untuk memperhemat dana dari pada membeli antena grid atau yagi yang mahal itu, tapi bisa juga sih antena wajan bolic dibuat untuk mecrack keamanan ISP.kekeke langsung saja kita ke topik permasalahan yaitu :
- persiapan : Penggaris, Solder, Bor, gergaji
- bahan : USB Wi-fi, Wajan, Pipa 3 dim, Dop 3 dim 2 pasang, Alumunium Foil, Mur dan Baut, Double tape, Lakban, kabel UTP 15 m, Kabel USB
sekarang kita mulai pembuatannya,
pertama-tama wajan kita ukur panjang diameternya, setelah itu ukur kedalaman wajan.. kemudian kita hitung untuk mengetahui batas feeder pada pipa
Rumus untuk feeder :f = D^2 / (16*d)
keterangan wajan
setelah kita mengetahui batas feeder pada pipa kita memulai melubangi wajan dengan Bor untuk menempelkan Dop pipa nantinya dengan baut dan mur, pada pipanya kita lubangi yang dimana nantinya kita memasang USB wi-fi nya, untuk rumus melubangi pipa dan tinggi USB Wifi dapat dilihat disini
setelah kita sudah mengikuti langkah-langkah tersebut maka kita mulai memasang Alumunium Foil pada Pipa dengan ketentuan batas feeder bebas alumunium foil.. dan jangan lupa dop satunya dikasih alumunium foil juga pada dasarnya, nah setelah selesai pemasangan alumunium foil maka kita lanjutkan dengan pemasangan pipa ke wajan ^_^ setelah itu langkah terakhir pada kabel UTP kita modifikasi dengan kabel USB, untuk modifikasi kabel dapat dilihat pada gambar
Kabel USB
kabel UTP
Modifikasi
modifikasi kabel selesai trus tinggal pasang deh ^_^
hasilnya akan seperti ini kira-kira.hehe
Hasil
gambar-gambar ini diambil dari galerynya pak goen, makasih pak goen

CARA SETTING KABEL LAN

Untuk menghubungkan dua buah komputer atau menghubungkan dua buah HUB/switch dengan kabel UTP, dapat menggunakan kabel crossover. Jika mo menghubungkan komputer ke HUB/switch, gunakan kabel straight. lanjuuut…
Dalam pengkabelan straight dan cross, kita bisa lihat standar yang sudah ditetapkan untuk masalah pengkabelan ini, EIA/TIA 568A dan EIA/TIA 568B.
picture14

Kabel Straight
Kabel straight adalah istilah untuk kabel yang menggunakan standar yang sama pada kedua ujung kabel nya, bisa EIA/TIA 568A atau EIA/TIA 568B pada kedua ujung kabel. Sederhananya, urutan warna pada kedua ujung kabel sama. Pada kabel straight, pin 1 di salah satu ujung kabel terhubung ke pin 1 pada ujung lainnya, pin 2 terhubung ke pin 2 di ujung lainnya, dan seterusnya.
Jadi, ketika PC mengirim data pada pin 1 dan 2 lewat kabel straight ke switch, switch menerima data pada pin 1 dan 2. Nah, karena pin 1 dan 2 pada switch tidak akan digunakan untuk mengirim data sebagaimana halnya pin 1 dan 2 pada PC, maka switch
menggunakan pin 3 dan 6 untuk mengirim data ke PC, karena PC menerima data pada pin 3 dan 6.
picture5
Lebih detailnya, lihat gambar berikut :
picture3
Penggunaan kabel straight :
menghubungkan komputer ke port biasa di switch.
menghubungkan komputer ke port LAN modem cable/DSL.
menghubungkan port WAN router ke port LAN modem cable/DSL.
menghubungkan port LAN router ke port uplink di switch.
menghubungkan 2 HUB/switch dengan salah satu HUB/switch menggunakan port uplink dan yang lainnya menggunakan port biasa
Kabel crossover
Kabel crossover menggunakan EIA/TIA 568A pada salah satu ujung kabelnya dan EIA/TIA 568B pada ujung kabel lainnya.
picture41
Pada gambar, pin 1 dan 2 di ujung A terhubung ke pin 3 dan 6 di ujung B, begitu pula pin 1 dan 2 di ujung B yang terhubung ke pin 3 dan 6 di ujung A. Jadi, pin 1 dan 2 pada setiap ujung kabel digunakan untuk mengirim data, sedangkan pin 3 dan 6 pada setiap ujung kabel digunakan untuk menerima data, karena pin 1 dan 2 saling terhubung secara berseberangan dengan pin 3 dan 6.
Untuk mengenali sebuah kabel apakah crossover ataupun straight adalah dengan hanya melihat salah satu ujung kabel. Jika urutan warna kabel pada pin 1 adalah Putih Hijau, maka kabel tersebut adalah kabel crossover (padahal jika ujung yang satunya lagi juga memiliki urutan warna yang sama yaitu Putih Hijau sebagai pin 1, maka kabel tersebut adalah kabel Straight). Tapi untungnya, kebanyakan kabel menggunakan standar EIA/TIA 568B pada kedua ujung kabelnya.
Penggunaan kabel crossover :
menghubungkan 2 buah komputer secara langsung
menghubungkan 2 buah HUB/switch menggunakan port biasa diantara kedua HUB/switch.
menghubungkan komputer ke port uplink switch
menghubungkan port LAN router ke port biasa di HUB/switch
Port biasa vs. port uplink
Untuk menghubungkan dua buah HUB/switch atau menghubungkan dua buah komputer secara langsung dibutuhkan kabel crossover. Tapi jika HUB/switch atau Network Interface Card (NIC) atau peralatan network lainnya menyediakan Uplinkport atau MDI/MDI-X anda bisa menggunakan kabel straight untuk menghubungkan ke port biasa di HUB/switch atau Network Interface Card atau peralatan network lainnya.
picture1
Berikut adalah susunan kabelnya :
picture2

Setting Susunan Warna Kabel Jaringan UTP
susunan kabel cross
1. orange putih
2. orange
3. hijau putih
4. biru
5. biru putih
6. hijau
7. coklat putih
8. coklat
***************
1. hijau putih
2. hijau
3. orange putih
4. biru
5. biru putih
6. orange
7. coklat putih
8. coklat
susunan kabel cross adalah susunan kabel silang..
1 dan 3
2 dan 6
kemudian sebaliknya
3 dan 1
6 dan 2
Sumber : googling

SETTING JARINGAN WARNET (ADSL) TELKOM SPEEDY

Kemampuan untuk melakukan Instalasi dan setting untuk sebuah Warung Internet (Warnet) selama ini dianggap hanya dimiliki oleh mereka yang sudah lama berkecimpung didunia IT Administrator. Dengan mematok biaya yang cukup lumayan mereka bersedia membantu kita dalam membangun sebuah Warnet yang hendaknya akan kita gunakan sebagai Unit Produksi. Ketidaktahuan tentang bagaimana sebuah sistem jaringan dapat berjalan lancar adalah alasan utama kita untuk terus menggunakan tenaga mereka. Berangkat dari keadaan tersebut maka saya menuliskan panduan ini. Sengaja dibuat dengan menampilkan langkah demi langkah agar dapat dimengerti dan dipahami bahkan oleh seorang yang sama sekali belum mengenal jaringan.

—– more —–
Pada panduan ini akan dibahas instalasi dan setting untuk sebuah warnet yang memiliki 1 server & 12 client seperti terlihat pada gambar di bawah ini:
gbr-1.jpg
Persiapan Hardware & Software
Hendaknya sebelum kita melaksanakan instalasi jaringan, terlebih dahulu kita mempersiapkan Hardware & software yang akan tersambung di dalam lingkup jaringan tersebut. Beberapa langkah persiapan yang diperlukan adalah :
1. PC Server, spesifikasi minimal yang disarankan :
a. Hardware :
  • MotherBoard : Kecepatan setara 3.00 Ghz untuk dual Core
  • Ram : 1 Ghz
  • Harddisk : 160 GB
  • NIC / LAN Card : 10/100 Mbps
  • Drive : DVD / CD Writer
  • Spesifikasi lain : Optional
b. Software :
  • Windows XP SP2
  • Bandwith Controller / Manager
  • Billing System, dll
  • Anti Virus
  • Firewall
  • Anti Spyware, Malware, Adware
2. PC Client
a. Hardware :
  • MotherBoard : Kesepatan setara 2.80 Ghz
  • Ram : 512 MB
  • Harddisk : 40 Ghz
  • VGA Card : Optional untuk Game
b. Software :
  • Windows XP SP2
  • Browsing Tools :
1. Internet Explorer
2. Mozilla FireFox (Free)
3. Opera
  • Chatting Tools :
1. Yahoo Messenger (Free)
2. MSN Live Messenger
3. MiRC
4. ICQ
  • Game Online, Example:
1. Warcraft III
2. Ragnarok Online
3. Diablo II, dsb
  • Adobe Reader (Free)
  • WinZip
  • WinRar
  • Anti Virus (AVG Free Recommended)
  • Winamp (Free)
  • ACD See (Optional)
  • Microsoft Office (Optional)
  • Billing System, dsb
Sistem Operasi Window$ memang sangat mahal, untuk itu kita bisa mensiasatinya dengan membeli CPU second Built-up dari luar negeri yang masih bagus. Biasanya selain kualitasnya lebih tinggi dari pada CPU rakitan, CPU Built-up dari luar negeri juga sudah dilengkapi dengan, Sistem Operasi Standar Windows.
3. Hub / Switch / Router
Merupakan alat yang digunakan untuk membagi koneksi internet dari PC server ke PC
Client. Pilihan antara Hub / Switch / Router ditentukan oleh kemampuan koneksi yang
ingin dihasilkan, dan tentu saja di sesuaikan dengan dana yang tersedia. Pada studi
kasus kita kali ini saya akan menggunakan Switch sebagai pembagi koneksi internet.
4. Modem
Modem adalah sebuah device yang digunakan sebagai penghubung dari sebuah PC atau jaringan ke Penyedia Layanan Internet (Internet Service Provider / ISP). Penggunaan Modem yang akan di bahas kali ini adalah modem jenis ADSL. Modem jenis ini biasanya digunakan oleh ISP Telkomspeedy. Untuk jenis modem ADSL itu sendiri bisa dipilih berdasarkan kebutuhan. Kali ini penulis mengambil contoh ADSL LynkSys AM
300 yang hanya mempunyai 1 (satu) port saja sebagai Dialup Device.

Setting Modem ADSL Eksternal
Berikut adalah langkah yang harus dilakukan untuk memastikan PC Server terhubung ke
internet :
1) Buka Internet Explorer anda dan ketikan alamat berikut : 192.168.1.1 (biasanya adalah alamat IP default bagi Modem).
2) Setelah muncul jendela login isikan username: admin Password: admin, atau sesuai dengan user guide yang terdapat pada saat pembelian Modem.
3) Isikan sesuai dengan yang tertera pada gambar berikut, kecuali user name dan password yang masing masing berbeda sesuai dengan yang didapat dari ISP.
4) Pengisian selanjutnya adalah untuk mengijinkan DHCP Server enable/disable, sebaiknya dipilih Option Enable agar kita tidak direpotkan dengan urusan menyetel satu demi satu IP Client. Karena fasilitas ini mempunyai kemampuan untuk mensetting IP Client secara otomatis.
5) Untuk pengisian Time Zone dilakukan sesuai dengan domisili anda tinggal. Dan untuk time server settingan yang tertera pada gambar adalah settingan yang saya rekomendasikan.
6) Jika kita ingin mengganti modem username & password kita dipersilahkan untuk melalukannya pada option berikut :
7) Status Koneksi kita bisa kita pantau pada tabs status (gambar), sebetulnya alamat IP kita tertera pada bagian bawah layar. Tidak saya tampilkan dengan alasan keamanan. 8) Setelah semua tersetting dengan baik langkah pengujian yang bisa kita lakukan adalah dengan membuka Internet Explorer kita, lalu masuk ke salah satu alamat WEB yang mudah diloading. Contoh : Http://www.google.co.id/ lalu untuk pengetesan kecepatan bisa dilakukan melalui beberapa situs yang menyediakan layanan pengukuran Bandwith, contoh: http://www.sijiwae.net/speedtest/ .

Sinkronisasi
Setelah hubungan antara PC server dan koneksi internet dapat berjalan lancar langkah selanjutnya adalah sinkronisasi. Agar semua komputer dapat tersinkronisasi secara benar, berikut adalah langkah-langkah yang harus dilakukan :
1) Sinkronisasi Nama Komputer / PC dan Nama Work Group dilakukan dengan cara
sebagai berikut :
a. Menampilkan Task Control System
gbr-5.jpg
b. Pada Tab Computer Name klik Change untuk mengubah nama komputer dan nama WorkGroup. Nama komputer sebaiknya diurutkan sesuai dengan nomor
Clientnya untuk memudahkan kita mengingat masing-masing nama komputer, nama masing-masing PC tidak boleh sama. Namun untuk nama Workgroup harus lah dibuat sama untuk semua Client dan juga Server.
gbr-6.jpg
c. Setelah nama PC kita ganti langkah selanjutnya adalah mengganti Network ID dengan cara mengeklik Tab Network ID pada task Control System tadi.
i. Pada pertanyaan How Do You Use This Computer pilihlah option This Computer is part of a business network, kemudian Klik Next.
gbr-7.jpg
ii. Pada Option selanjutnya pilihlah Network without a Domain.
gbr-8.jpg
iii. Selanjutnya isikan nama WorkGroup sesuai dengan nama WorkGorup yang kita isikan pada waktu mengganti nama PC pada langkah (b) tadi.
gbr-91.jpg
iv. Selanjutnya Klik Next dan kemudian Finish. Tunggu beberapa saat hingga komputer selesai melakukan pergantian Network ID dan lakukan restrat System Operasi / Reboot.
2) Sinkronisasi Waktu / Jam dilakukan dengan menempuh langkah sebagai berikut:
a. Double klik tampilan jam yang ada pada sudut kiri bawah desktop anda.
b. Pilihlah tabs Internet Time => Update Now
gbr-10.jpg
c. Tunggu beberapa saat hingga terdapat statement berikut : The time has ben succesfully Synchronized.
d. Jika yang tampil adalah statement error, maka ulangi klik Update Now hingga berhasil menyamakan waktu PC anda dengan server Windows.
e. Jika Update berhasil, namun jam yang ditampilkan tidak sama, maka kesalahan mungkin terjadi pada Time Zone untuk wilayah WIB wilayah waktunya adalah GMT + 07.00 Bangkok, Hanoi, Jakarta sedangkan untuk WITA adalah GMT+08.00 Perth dan WIT dengan GMT + 09.00 Seoul.
gbr-11.jpg
Internet Connection Sharing (ICS)
Sampai dengan tahap ini PC yang terkoneksi keinternet hanyalan PC server saja. Untuk memberikan akses bagi PC client agar mempunyai akses ke internet kita perlu mengaktifkan Internet Connection Sharing yang kita miliki pada PC server. Langkah-langkahnya adalah sebagai berikut :
1) Buka Jendela Network Connection yang terdapat pada Control Panel. Lalu klik kanan pada Koneksi aktif kita ke internet => pilih Properties.
gbr-12.jpg
2) Pada tabs Advanced aktifkan option Allow other network users to connect through this computer’s Internet Connection.
3) Setelah Koneksi Internet berhasil di sharing maka akan muncul 2 buah macam koneksi. Sebaiknya ganti nama masing-masing koneksi tersebut agar mudah membedakan antarakoneksi yang terhubung ke Modem dengan Koneksi yang terhubung ke Switch dengan cara me-rename masing-masing koneksi tersebut.
gbr-13.jpg
4) Jika kita buka properties pada koneksi yang terhubung ke Switch, pada tabs support terdapat alamat IP yang akan menjadi default Gateway bagi PC Client yang akan terhubung melalui PC Server (192.168.0.1).
gbr-14.jpg
Network Setup
Langkah-langkah yang kita lakukan tadi hanyalah untuk memberikan izin bagi PC Client agar dapat mengakses Internet. Untuk mengaktifkan Izin tersebut dilakukan dengan cara mensetup Network / Jaringan yang kita miliki. Langkah pengerjaannya adalah sebagai berikut :
1) Buka Network Setup Wizard yang terdapat pada Control Panel. Lalu lakukan langkah seperti pada gambar. (pastikan Koneksi ke internet dalam keadaan hidup).
gbr-15.jpg
gbr-16.jpg
2) Pada pilihan select a Connection Method pilih yang Connect Directly to the Internet untuk PC server dan bila melakukan settingan pada PC Client plihlah Option Connect to the internet through a residental gateway.
gbr-17.jpg
3) Option Berikut meminta kita menentukan koneksi yang mana yang akan kita gunakan untuk melakukan dial-up ke Internet. Pilihlah koneksi yang tersambung ke Modem. Pilihan ini tidak ada pada saat kita melakukan setting di PC Client.
gbr-18.jpg
4) Isikan Computer Name sesuai dengan nama yang telah kita berikan tadi, lalu isikan Computer Description jika anda inginkan (Optional / tidak diisi tidak berpengaruh).
gbr-19.jpg
5) Isi Nama Workgroup sesuai dengan nama yang telah kita tentukan sebelumnya. Perlu saya ingatkan kembali bahwa nama workgroup sebaiknya sama untuk semua komputer agar langkah setting lebih mudah.
gbr-20.jpg
6) Pilihlah option Turn On File and Printing Sharing pada task selanjutnya.
gbr-21.jpg
7) Setelah settingan pada jendela log kita anggap benar klik next untuk menjalankan / Mengaktifkan settingan yang telah kita buat tadi.
gbr-22.jpg
8) Tunggu beberapa saat hingga komputer selesai menyesuaikan dengan settingan barunya.
gbr-23.jpg
9) Pilih option just finish wizard, lalu klik Next = > Finish. Biasanya PC akan otomatis reboot setelah menyelesaikan prosedur tadi.
gbr-24.jpg
gbr-25.jpg
Langkah yang sama kita lakukan pada semua PC Client. Perbedaan cara setting antara PC Server dan PC Client hanyalah terletak pada point 2 dan point 3. Setelah menyelesaikan langkah settingan tersebut pada PC Client lakukanlah pengetesan koneksi dengan cara yang sama dengan PC Server, yaitu mengunjungi alamat situs yang mudah di Loading dan mengetes kecepatan koneksi. Bila koneksi yang ada dirasa terlalu lambat silahkan lakukan pengecekan pada settingan Network tadi apakah ada Option yang salah atau tidak, dan juga lakukan pengecekan pada koneksi perkabelan apakah suda terposisikan dengan baik atau belum. Sampai dengan langkah ini semua PC Client bisa terhubung dengan bebas ke Internet selama PC Server menghidupkan Koneksinya. Untuk membatasi penggunaan pada PC Client adal beberapa pilihan. Yang pertama adalah membuat list user dari Computer Client, user mana yang mempunyai hak untuk mengakses  internet yang mana yang tidak diizinkan untuk mengaksesnya. Settingan tersebut biasanya digunakan diperkantoran. Sedangkan untuk warnet, pembatasan akses biasanya dilakukan dengan menginstalkan program billing pada C Server dan PC Client. Untuk produk billing dalam negeri sudah terdapat beberapa pengembang program diantaranya adalah www.billingexplorer.com dan www.indobilling.com untuk keperluan setting billing ini silahkan menghubungi pengembangnya masing-masing.
atau dapat menghubungi saya di 085762095157

Huawei E220, knp kecepatan koneksi hanya 53.6 kbps?bukan 7 Mbps?

kartu IM2 3.5G
paket broom unlimited prabayar
network type yg bs dipilih hanya :
* gsm only
* gsm preferred
* wcdma only
* wcdma preffered

network yg dipakai automatic, sdgkan dlm
pilihan yg manual ada:
T-sel (2G)
XL (2G)
lippotel (2G)
3 (2G)
Indosat (2G)
tdk ada 3G atau 3.5G
knp kecepatan koneksi hanya 53.6 kbps
sdgkan di iklan sampai 7 Mbps?
indikator di mobil partner juga naik turun 0.00 kb/s
s/d 5.36 kb/s tdk stabil


perlu dijelaskan disini. yang slah bukanlah MODEMnya, ataupun Setting Pada Applikasi Modem tersebut.
melainkan Operator yang bersangkutan.
kemampuan Trafic 3G memang mebutuhkan lajuan yang lumayan besar. knon harus diatas 300kbps.
bhkan kalo anda Percaya Modem tersebuut mammpu di overclock dua kali lipat dari standar seharusnya. namum kembali kesumber Operator yang bersangkutan. data trafic yang dijinkan memang segitu.
logikanya gini kalo bisa sampe 7mbs
Pengelola warnet akan berbondong semua ke Operator Selular.
jadi mas tetap tabah memang kenyataan pahit dan seperti itu,
soal masalah iklan. boleh jadi anda korban iklan.
inget kan salah satu visi iklan Broadband CDMA
"hati2 internetan Pake "BODO" ngebut banget"
kenyataanya biyasa aja ga ada yang ngebut malah mungkin macet hehehehehe
atao mungkin didaerah anda bisa jadi Untuk Operator yang bersangkutan belum berfasilitas 3G
satu contoh Untuk video call belum bisa semuanya merata,
dan persyratan anda untuk 3.5G tersebut memang haruslah didaerah and sudah mampu video Call
sallam.
Smoga bisa membantu!!

UNLOCK MODEM TELKOMSEL FLASH

Setelah browsing beberapa lama, akhirnya saya menemukan cara buat unlock modem Huawei E220 Telkomsel Flash saya supaya bisa dipakai di seluruh operator. Perlu diketahui proses unlock modem Huawei E220 merupakan proses flashing ulang firmware dari modem. Oleh karena itu, langkah - langkah berikut memiliki resiko yang tinggi untuk dilakukan. Saya tidak bertanggungjawab atas apa yang terjadi pada modem anda. Saya sendiri telah mencoba, dan berhasil 100%. Pastikan anda mengikuti setiap langkah yang dijelaskan berikut untuk mencegah hal - hal yang tidak diinginkan.

Berikut langkah - langkahnya :
  1. Pastikan aliran listrik ke PC anda 100% aman dan stabil. Disarankan menggunakan laptop, karena ada baterai untuk power cadangan seandainya listrik down.
  2. Keluarkan SIM card dari modem.
  3. Pastikan koneksi USB dari PC ke modem stabil. perlu diketahui bahwa kabel data modem Huawei E220 sangat rentan rusak atau flicker koneksi.
  4. Download file upgrade firmwarenya di Sini, dan jalankan. Ikuti instruksi yang muncul di layar. Modem anda akan connect/disconnect dengan sendirinya. Ini wajar, karena dalam proses flashing ulang, akan terjadi beberapa kali restart modem.
  5. Download software upgradenya lagi di Sini, dan eksekusi juga. Ikuti juga instruksi yang akan muncul.
  6. Uninstall software modem yang sebelumnya di install.
  7. Setelah berhasil, disconnect, dan connect lagi modem anda.
  8. Install kembali software modem bawaan dari modem. Nama software yang baru adalah Mobile Partner, menggantikan Mobile Connect.
  9. That's it!! Anda tinggal mengkonfigurasikan koneksi APN sesuai dengan operator yang anda gunakan.
Semoga bermanfaat bagi kita semua !!!

Jumat, 19 Maret 2010

Software Gratis..

Disini saya akan berbagi beberapa software yang mungkin anda butuhkan..
software ini akan selalu saya update agar semuanya bisa donlod..
bagi kalian yang suka download saya sarankan agar menggunakan software download manager..

download Internet download manager disini

1. Smadav 2010 download disini
2. Avast Antivirus Download disini
3. Portable Photosop cs4 download disini
file ini dipasswor silahkan download passwornya disini
4. Win2flash download disini
pembuatan Bootable Windows XP dari Flash Disk dengan menggunakan WinToFlash +
cara pemakaiannya ...
5. Allok Video to 3GP Converter download disini
6. Kumpulan software bagus download disini
7. Resetter Canon Ip1980 download disini
8. Pdf2word + keygen Download disini
9. getGoDm Download disini
Sama dengan IDM
10. Lock Folder Download disini
11. Photo slate (buat cetak foto) download disini
12. Recovery file download disini
13. Bandwith Manager Download disini
14. ipScan download disini
15. TMACv5_R3 download disini
16. wireshark download disini program untuk membobol pass hotspot
17. wep passsword spy download disini

Jika butuh software tingalkan comment aja nanti akan saya update

SUNGAI DI DALAM LAUT

Foto dan Video Sungai di bawah laut - Suatu fenomena alam yang ramai diperbincangkan oleh khayalak dunia yaitu penemuan sungai di bawah laut, Cenote Angelita, Meksiko. Saya sudah melihat foto-foto sungai di bawah laut tersebut, sungguh menakjubkan. Keren banget loh. Namun pemberitaan mengenai Sungai di Bawah laut yang terlalu dibesar-besarkan nii menjadikan banyak perdebatan-perdebatan, hingga memasuki ranah kepercayaan (agama).

Pada suatu forum saya membaca artikel yang menyebutkan bahwa berita sungai bawah laut ini sudah disebutkan dalam Al Qur'an. Berikut ayatnya :

Dan Dialah yang membiarkan dua laut yang mengalir (berdampingan); yang ini tawar lagi segar dan yang lain asin lagi pahit; dan Dia jadikan antara keduanya dinding dan batas yang menghalangi. (QS : Al Furqon 53)
“Dia membiarkan dua lautan mengalir yang keduanya kemudian bertemu. Antara keduanya ada batas yang tidak dilampaui masing-masing.” (QS Ar Rahmaan : 19-20)
Juga ada yang mengatakan bahwa warna kecoklatan seperti air sungai itu merupakan lapisan gas hidrogen sulfida. Namun warna kecoklatan itu bukan berasal dari air tawar. Disebutkan, bagian kecoklatan yang mirip air sungai itu adalah lapisan bagian bawah gas hidrogen sulfide atau H2S. Gas yang biasanya dihasilkan dari saluran pembuangan kotoran.

Wallahualam Bizahwab....

Berikut adalah foto sungai di bawah laut itu :







Dan inilah video sunga bawah laut tersebut :






Mendaftar Google Adsense

Saya akan coba membahas seputar google adsense, dan ini adalah mengenai cara-cara mendaftar. Namun sebelum menginjak kepada topik utama yakni bagaimana mendaftar di google adsense ada beberapa hal atau lebih tepat saya sebut kiat-kiat bagaimana agar blog kita lebih memungkinkan untuk di terima menjadi anggota dari Google adsense, karena tak jarang pemilik blog yang ingin ikut program ini merasa kapok di sebabkan pihak google adsense menolak dari keanggotaan dirinya.

Yang perlu di ingat adalah kiat-kiat yang saya berikan ini adalah bukanlah suatu hal yang mutlak apabila dilakukan akan 100 persen menjamin sobat di terima di google adsense, akan tetapi hanyalah sebuah tips sebagai bahan pertimbangan sobat semua. Baiklah, di bawah ini saya berikan beberapa kiat agar lebih cepat di terima oleh Google adsense :

  • Berbahasa inggris


  • Usakan blog yang di daftarkan ke google adsense mempunyai bahasa utama bahasa inggris, karena bahasa inggris merupakan bahasa yang di support oleh adsense, yang perlu di ketahui adalah apabila kita sudah di terima oleh adsense, kita dapat menyimpan kode iklannya pada blog milik kita yang lainnya, tidak terbatas kepada blog yang di daftarkan. Jadi hanya sekedar untuk lulus seleksi, sebaiknya buatlah dulu blog yang berbahasa inggris. Bagaimana apabila tidak bisa bahasa inggris dan tentunya tidak mempunyai blog yang berbahasa inggris? sobat jangan terlebih dahulu putus harapan, silahkan coba dulu daftarkan blognya di adsense karena sudah banyak blog yang berbahasa indosesia pun bisa di terima oleh adsense.

  • Sudah banyak posting artikel


  • Biasanya ini yang sering terjadi, sebuah blog yang baru jadi dan hanya berisi satu atau dua posting artikel saja sudah di daftarkan ke adsense. Sebaiknya isilah terlebih dahulu blognya dengan beberapa postingan artikel, minimal sudah mempunyai 10 buah artikel barulah coba daftarkan di adsense.

  • Design blog harus rapi


  • Sebaiknya tatalah terlebih dahulu blog yang akan di daftarkan ke adsense, walaupun Google adsense tidak mengharuskan bahwa yang di daftarkan adalah sebuah situs atau blog yang bersifat profesional, namun adsense tidak menginginkan iklan nya pada blog yang terkesan di desain asal jadi.

  • Blog sudah ada pengunjungnya


  • Usakan bahwa blog kita sudah ada pengunjungnya, minimal sudah pernah di kunjungi oleh 100 orang pengunjung. Selain itu yang perlu di ingat adalah bisnis Google adsense ini merupakan bisnis yang sangat bergantung kepada para pengunjung blog, percuma saja apabila kita sudah punya iklan adsense tapi masih sepi pengunjung. Agar blognya banyak di kunjungi pengunjung tentu kita harus berpromosi ria ke sana kemari dan isi dari blog kita ada hal yang di rasa bermanfaat bagi para pengunjung blog.


    Mungkin itu saja dulu beberapa kiat dari saya agar blog sobat lebih besar kemungkinannya di terima oleh Google adsense. Sudah siapkah untuk mendaftar ke google adsense? baiklah, silahkan ikuti langkah-langkah berikut ini :

    1. Untuk mendaftar adsense sobat bisa klik pada banner yang berada di sebelah kanan atas blog ini
    2. Setelah berada pada situs Google adsense, silahkan klik tombol dropdown yang berada pada sebelah atas dan pilihlah bahasa indonesia agar lebih di mengerti oleh kita.
    3. Klik tombol Daftar sekarang
    4. Ada beberapa form yang harus di isi :
      • URL Situs Web[?] --> isi dengan alamat URL sobat. Contoh : http://kolom-tutorial.blogspot.com
      • Bahasa pada website --> klik menu dropdownnya, lalu pilih bahasa utama dari blog sobat, bahasa inggris atau bahasa indonesia
      • Jenis Account: [?] --> pilih yang individual
      • Negara atau wilayah: --> pilih indonesia (sesuaikan dengan tempat tinggal sobat)
      • Nama penerima pembayaran --> isi dengan nama lengkap sobat. ini sangatlah penting, jangan di singkat. contoh : Rohman Abdul Manap jangan di singkat jadi Rohman AM
      • Alamat: --> isi dengan alamat lengkap sobat
      • Kota: --> isi dengan nama kota dimana sobat tinggal. contoh : bandung
      • Negara bagian: --> tidak perlu, ini khusus untuk amerika
      • Kode pos: [?] --> isi dengan kode pos
      • Telepon: --> isi dengan nomor telepon sobat
      • Dibawah tulisan kebijakan, silahkan sobat centang semua kotak kecil yang berisi perjanjian bahwa sobat menyetujuinya
      • Klik tombol Submit Informasi
      •  
    5. Selesai.



    Langkah selanjutnya adalah menunggu kiriman email dari google adsense, dan selama itu silahkan berdoa agar om google dapat berkenan menerima sobat.

    Internet Download Manager


    Rasanya ga lengkap kalo ngenet tanpa software yang satu ini apa lagi bagi mereka yang suka banget download, baik file mp3, film, ebook nah dengan software Internet Download Manager (IDM) aktifias download jadi ga berasa lama.. karena file yang didownload dipecah menjadi 8 sampai 16 bagian..

    Internet Download Manager merupakan software download accelelator yang banyak digunakan didunia. Wajar memang karena kemampuan download yang hebat hingga dapat melebihi 5 kali kepecatan download normal tanpa IDM. Kemarin IDM ( internet Download Manager ) telah merilis versi terbarunya yaitu Internet Download Manager 5.18 beta. Ya meskipun masih versi beta tapi setelah saya coba ternyata kemampuannya luar biasa. Ada beberapa penambahan IDM versi 5.18 dari versi sebelumnya ( IDM 5.17) yaitu diantaranya penggantian icon yang dahulunya hanya tanda panah hijau kini diganri dengan icon dunia yang diklilingi icon IDM yang dulu, penambahan dukungan Unicode karakter, dll
    IDM 5.18
    Untuk mendapatkan IDM versi 5.18 Silahkan gunakan link dibawah ini
    Patch diatas memang terdeteksi virus oleh Avira 9 tetapi saya dapat memastikan patch tersebut aman dan bebas virus.